JKT48 meriahkan pembukaan Liga Basket Operator (LBO) 2013
Pagi ini, 02 Nopember 2013 16 member JKT48 15 member Team KIII dan 1 Trainee menggunakan seifuku cheeleaders berwarna kuning ‘bertuliskan K dengan 3 bintang’ tampil di Hall A Basket, Senayan.
Dibuka dengan penampilan freestyler, dilanjutkan dengan sambutan dari Pak Alexander Rusli selaku CEO Indosat. JKT48 tampil pukul 11.00 WIB, setelah pertandingan Indosat vs IM3 yang berakhir dengan skor 10 – 9.
Satu persatu member masuk kelapangan saat Overture, member membawakan lagu 1! 2! 3! 4! Yososhiku!, Baby! Baby! Baby! (Passionate Prayer Vers.), Mirai no Kajitsu, Gomen ne Summer, dan Fortune Cookie yang Mencinta menjadi lagu terakhir yang dibawakan disambut dengan flasmob dari fans.
Setelah membawakan lagu Fortune Cookie yang Mencinta, member bersiap untuk show Boku no Taiyou di JKT48 Theater untuk siang ini.
Memberlist: Acha, Uty, Tata, Lidya, Ayen, Ikha, Noella, Hanna, Viny, Naomi, Nadila, Octi, Vanka, Yona, Yupi, Nat.
Foto: @Indosatmania
Video: MFRYES
Video: MFRYES
0 komentar:
Posting Komentar