Yuk Dukung JKT48FC Di Dreamers Fanbase Awards 2014
Sebuah berita bahagia datang di awal tahun 2014. Tidak disangka-sangka perjalanan kami di JKT48FC selaku media dalam memberikan informasi tentang JKT48 kepada para fans sudah terapresiasi oleh Dreamers Radio. Dalam gelaran mereka yaitu Dreamers Festival 2014 JKt48FC dimasukan kedalam nominasi fanbase ter-exist dalam penghargaan Dreamers Fanbase Awards 2014. Maka dari itu kami mengajak kalian semua selaku fans JKT48 untuk mendukung JKT48FC untuk menjadi pemenang dalam nominasi Dreamers Fanbase Awards 2014.
Caranya cukup mudah untuk Dukung JKT48FC di Dreamers Fanbase Awards 2014 yaitu dengan sign up ke Dreamers Radio seperti yang ada dibawah ini.
Jangan lupa kalo username harus dengan huruf dan angka, tidak boleh ada spasi dan tanda-tanda yang lain. Jikalau benar maka akan dikirimkan sebuah email verifikasi ke email kalian dan kalian pun bisa login dan jangan lupa mengisi profil di website tersebut.
Setelah menyelesaikan semua kalian bisa melakukan voting secara langsung melalui link ini dan hasilnya akan seperti ini.
Sebagai persyaratan semua nominasi juga wajib diisi. Untuk yang lainnya JKTFC membebaskan kalian untuk mengisi selaku selera kalian masing-masing. Sesi voting Dreamers Fanbase Awards 2014 dibuka dari 15 januari sampai 20 februari 2014.
Terima kasih atas partisipasinya!
0 komentar:
Posting Komentar